Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

JURUSAN KEGURUAN YANG MEMILIKI PELUANG BESAR JADI PNS

Jurusan Keguruan Yang Memiliki Peluang Besar Jadi ASN/PNS

Apakah kalian bercita-cita untuk menjadi guru? Taukah kalian bahwa seorang guru adalah pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik pada pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah.

Jadi profesi guru itu lebih dari sekedar mengajar suatu mata pelajaran, karena guru memiliki fungsi vital dalam mendidik generasi muda. Maka oleh karena itu, pendidikan guru memiliki cakupan yang lebih luas daripada mengajarkan tentang bagaimana cara mengajar.

Perlu diketahui bahwa cita-cita menjadi seorang guru merupakan tugas mulia, jadi ada baiknya kalian harus memperhatikan peluang paling besar nantinya setelah tamat kuliah bisa lulus menjadi seorang guru. Kira-kira guru apa ya yang paling banyak dibutuhkan oleh pemerintah nantinya.

Perlu diketahui bahwa Sekolah Dasar itu biasanya ada di setiap desa atau kelurahan, sehingga, peluang untuk menjadi guru SD boleh dikatakan paling banyak dibutuhkan. Bayangkan saja di kecamatan tempat tinggal kita ada berapa sekolah dasar disana. Jadi, menjadi guru SD ternyata memiliki peluang cukup besar. Oleh karena itu kalian boleh pertimbangkan untuk memilih jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar jika memang bercita-cita menjadi seorang pendidik .

Jurusan PGSD (Pendidikan Guru Sekolah Dasar) bertujuan untuk menyiapkan para mahasiswanya untuk menjadi pendidik profesional pada tingkat sekolah dasar. Mahasiswa PGSD memang benar-benar dipersiapkan untuk mengajar semua bidang studi. Meskipun cakupan keilmuan yang dipelajari cukup luas, namun materi perkuliahanya bisa dikategorikan tidak terlalu sulit.

Kesimpulannya menjadi guru SD memiliki peluang besar menjadi ASN (Aparatur Sipil Negara), karena kuota formasi penerimaannya juga cenderung lebih besar dibandingkan jurusan keguruan lainnya. Dan diperkirakan tahun 2022 nanti ada banyak guru SD yang akan memasuki masa pensiun. Jadi kalianlah yang akan menggantikan posisi mereka. Oleh karena itu jangan ragu mengambil jurusan PGSD sebagai pilihan kalian. Semoga sukses.